Budaya Makanan

Ada berbagai cara untuk mengetahui kebudayaan dari tiap-tiap suku hingga bangsa di dunia. Salah satu caranya yaitu menelusuri kebudayaan melalui makanan. Makanan dan cara makan dapat mencerminkan siapa diri kita. 

Contohnya seperti: Nasi = Asia
                               Roti = Eropa, Amerika
                               Ubi = Papua, dan daerah lainnya

Selain jenis makanan, cara makan juga mencerminkan budaya bangsa tertentu. Contohnya seperti cara mengupas buah; orang Amerika  mengupas buah dari luar ke dalam. Sedangkan tipikal orang Indonesia mengupas buah dari dalam ke luar. Kemudian ada lagi orang Asia Timur, seperti Korea, Jepang, dan China makan menggunakan sumpit. Sedangkan orang asli Indonesia kebanyakan makan menggunakan tangan atau sendok saja. Selain itu kebiasaan lain orang Eropa makan dengan cara "mahal dan elegan", yaitu appetizer, main course, dan dessert. Sedangkan orang Indonesia, makanannya nasi, nasi, dan nasi. Tidak hanya Indonesia, namun negara-negara Asia lainnya pun hampir sama menu makanannya, yaitu nasi yang dihidangkan dengan lauk pauk beraneka rupa. Hehehe

Baca juga: Cara mendapatkan sertifikat SP-PIRT ijin usaha

Tidak seperti negara lainnya, negara Indonesia yang memiliki ribuan kepulauan dengan suku yang berbeda-beda masing-masing daerahnya memiliki ciri khas tersendiri. Makanan khas dan pokok serta cara memasak dan cara makannya pun berbeda. Contohnya kecilnya seperti makanan soto. Di Indonesia, tiap daerahnya memiliki jenis soto yang berbeda. Ada soto banjar, soto betawi, soto lamongan, coto makassar, dan masih banyak lagi.

Menarik bukan? :'D


Comments

Popular posts from this blog

Resep Membuat Stik Singkong Enak

Tips Pindah Kosan Murah dan Praktis

Doggy bag, sang penyelamat Food Waste!